: :

Navbar Bawah

Minggu, 25 April 2010

Merubah nama blog menjadi nama domain sendiri

Nge-blog di Blogger tentu lebih mudah dan lebih murah ketimbang harus menggunakan dan mengurus blog hostingan sendiri. Tahukah anda kalau anda bisa menggunakan nama domain sendiri untuk menggantikan url blog di Blogger?Mengapa harus pakai domain sendiri?

Sebenarnya tidak harus menggunakan domain sendiri. Penggunaan domain sendiri memiliki beberapa keuntungan:
1. Memperkuat identitas Anda di dunia maya dengan nama-anda.com
2. Memperpendek url yang sebelumnya nama-blog.blogger.com menjadi nama-anda.com
3. Nama domain sendiri memiliki nilai ekonomis karena nama domain itu akan menjadi milik anda (selama diperpanjang terus)

Tutorial ini akan menerangkan cara mengganti url Blogger dengan domain sendiri. Sebelumnya anda harus memiliki nama domain terlebih dahulu. Nama domain bisa anda beli di Dapur Hosting. Setelah itu silahkan diikuti langkah-langkahnya:

1. Login ke Blogger.com
2. Klik pada Dashboard, kalau anda belum berada di halaman Dashboard (Home)
3. Klik link Settings
4. Klik pada tab Publishing
5. Klik pada link Custom Domain
6. Klik di link Already own a domain? Switch to advanced settings
7. Masukkan nama domain yang anda telah anda miliki
8. Tekan Save Setting

Konfigurasi di Dashboard Blogger telah selesai tetapi blog belum bisa diakses melalui nama domain. Masih ada yang harus disetting. Anda harus setting DNS domain untuk memulai menggunakan nama domain anda di blogger.

Tools untuk manage DNS bisa menggunakan Free DNS dari http://freedns.afraid.org/

Silahkan daftar dahulu di http://freedns.afraid.org/ dan ganti nameserver domain anda menjadi nameserver yang diminta oleh web tersebut. Mengganti nameserver di Dapur Hosting bisa dilakukan di member area > my domains

Cara penggunaan freedns.afraid.org bisa dipelajari dihalaman ini: Menggunakan Free DNS Manager dari freedns.afraid.org

Yang perlu anda masukkan di freedns.afraid.org adalah

* CNAME Record, arahkan www.nama-domain-anda ke ghs.google.com
* A Record, arahkan nama-domain-anda ke alamat berikut 216.239.32.21, 216.239.36.21 dan 216.239.38.21

Setelah itu silahkan tunggu 2×24 jam untuk efek perubahannya.

Dengan tutorial ini anda sudah bisa mengganti url Blogger anda dengan nama domain sendiri.
Read More --►